Profil dan Spesifikasi Chengdu J-10C, Pesawat Tempur Asal China yang Gagah Taklukkan Rafale Prancis

--
Di sisi lain, J-10C milik militer Pakistan menandatangani kontrak senilai $1,525 miliar untuk 20 unit menurut media militer setempat. Biayanya 76,25 juta dolar (Rp 1,25 Triliun) per unit, termasuk mesin dan rudal cadangan. Sehingga bedanya Rafale F3R milik militer India 3,2 kali lebih mahal daripada J-10C.
Spesifikasi Pesawat Tempur Chengdu J-10C
Chengdu J-10 merupakan sebuah pesawat tempur multiperan sayap delta yang dirancang dan diproduksi Chengdu Aircraft Industry Corporation (CAC) untuk Angkatan Udara Tentara Pembebasan Rakyat (PLAAF), Angkatan Udara Pakistan (PAF), dan Pasukan Udara Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat (PLANAF). J-10 didesain sebagai pesawat tempur dan pesawat pengebom ringan segala cuaca.
Salah satu kekuatan utama J-10C terletak pada penggunaan radar AESA (Active Electronically Scanned Array). Radar ini tidak hanya memiliki jangkauan deteksi yang lebih jauh, tapi juga mampu mengunci target dengan presisi tinggi sambil tetap kebal terhadap gangguan elektronik musuh. Ini memberi keuntungan signifikan dalam pertarungan jarak menengah hingga jauh.
Baca juga: Heboh! TNI AU Pensiunkan Tiga Pesawat C-130B Hercules, Ternyata Begini Alasannya
J-10C juga dilengkapi dengan sistem rudal PL-15 atau rudal udara-ke-udara jarak jauh yang dapat menyerang lawan sebelum mereka menyadari kehadirannya. Dengan bantuan datalink satelit dan komunikasi jaringan real-time, pilot J-10C bisa berbagi informasi target antar pesawat secara langsung, menciptakan keunggulan taktis dalam pertempuran.