Apakah Main Game Free Fire Bisa Membatalkan Puasa? Berikut Jawaban Para Ulama! Bocil Epep Harus Tau Penjelasannya

--
“Di antara permainan ini adalah catur, yaitu sebuah permainan olah batin, akal dan pikiran. Tidak diragukan lagi bahwa catur memiliki manfaat untuk hati dan akal. Namun, bila seseorang tersibukkan dengan permainan tersebut sampai melampaui manfaat yang semestinya, maka hukumnya makruh. Dan jika berdampak sampai kepada menggugurkan sebagian kewajiban, maka hukumnya menjadi haram.”
Baca juga: Cara Berbuka Puasa Sesuai Sunnah Menurut Ajaran Rasulullah SAW, Amalkan ini Selama Bulan Ramadhan
Yusuf al-Qaradawi dalam bukunya Fiqhu al-Lahwi wa al-Tarwîhi, menyebutkan jenis permainan yang dilarang, adalah yang mengandung unsur berbahaya, yang menampilkan fisik dan aurat wanita di depan laki-laki bukan mahramnya, yang mengandung unsur magis, yang menyakiti binatang, yang mengandung unsur judi, yang melecehkan orang atau kelompok lain, dan yang dilakukan secara berlebihan.
Mahbub Maafi kemudian mengambil kesimpulan bahwa game online boleh-boleh saja dimainkan saat bulan puasa, tapi ia juga memiliki beberapa catatan.
“Mengingat bermain game acapkali membuat pelakunya menjadi pemalas dan turun etos kerjanya, maka kami cenderung untuk memakruhkan bermain game saat menjalankan ibadah puasa,” ujarnya.
Baca juga: Cara Berpuasa Yang Aman Untuk Penderita Diabetes, Perhatikan Baik-Baik Tips & Triknya!
Demikianlah pembahasan mengenai apakah bermain Free Fire membatalkan puasa atau tidak. Meski main game, jangan lupa menjalankan kewajiban beribadah di bulan yang penuh berkah ini. Semoga membantu.