Thursday 24th of April 2025
×

Siapa Saydema Viral TikTok? Ini Dia Sosok yang Bikin Bule Berbondong-bondong Datang ke Indonesia

Siapa Saydema Viral TikTok? Ini Dia Sosok yang Bikin Bule Berbondong-bondong Datang ke Indonesia

--

"Orang luar nergri berlomba lihat saydema. sedangkan aku asli pribumi ga ngerti apa itu saydema tolong ada yang bisa bantu kasi tau apa itu saydema?," tanya akun @/it's_your.Moom.

Melainkan, Saydema merujuk pada sifat seseorang. Yang mana, Saydema adalah akronim atau singkatan dari Sayang, Dermawan dan Manusiawi. Singkatan ini mengacu dari video yang dibagikan oleh akun TikTok @/saydema4 yang menunjukkan bagaimana sosok wanita yang mewakili sifat asli masyarakat Indonesia.

Diketahui, masyarakat Indonesia memang dikenal sebagai orang dengan sifatnya yang ramah. Dapat dikatakan jika keramahan ini adalah salah satu budaya yang dimiliki oleh bangsa Indonesia.


Baca juga: Bintang Tamu MV Terbaru Jennie BLACKPINK Menjadi Viral, Teman Berbulu yang Sangat Gemas Sukses Curi Perhatian K-Netz

Baca juga: Viral! Seorang Pria Buat Action Figure AI Bu Guru Salsa Hingga Direpost Orang yang Asli, Ternyata Begini Cara Membuatnya

Baca juga: Arti dan Lirik Tob Tobi Tob Tob Viral TikTok, Jadi Tren Challenge Baru Setoran Hafalan Bahasa Arab

Awalnya banyak yang mengira bahwa Saydema adalah nama seseorang atau mungkin istilah asing yang baru masuk ke Indonesia. Setelah berbagai diskusi di media sosial, akhirnya beberapa warganet menyimpulkan bahwa Saydema adalah singkatan dari Sayang, Dermawan, dan Manusiawi.

Ada juga yang menafsirkan Saydema sebagai Sayang, Dermawan, dan Murah Hati. Istilah ini mencerminkan sifat baik yang identik dengan masyarakat Indonesia yang ramah, suka menolong, murah hati, dan peduli terhadap sesama.

Fenomena ini membuktikan bagaimana media sosial dapat menciptakan tren baru yang mengundang rasa ingin tahu banyak orang. Banyak orang luar negeri yang terkesan dengan keramahan dan kebaikan hati orang Indonesia, sehingga tidak heran jika istilah ini menjadi populer dan semakin banyak diperbincangkan.

Itulah informasi mengenai kata viral Saydema yang bikin bule berbondong-bondong untuk datang ke Indonesia. Semoga informasi diatas membantu dan menjawab pertanyaan kalian.

Update Terbaru

RELATED POST